Si Kembar Duta MTsN 1 Kebumen Raih Prestasi Terbaik di Ajang OBA Provinsi


Kebumen_Peserta didik Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kebumen kembali  menorehkan tinta emas dalam ajang Olimpiade Bahasa Arab (OBA) tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2023.

Pelaksanaan lomba yang diselenggarakan oleh MGMP Bahasa Arab se-Indonesia. tersebut berlangsung pada Sabtu ( 23/09/2023), bertempat di Aula Gedung Fakultas Bahasa dan Seni UNNES, Semarang.

Alf Gifari Rahmah menyabet juara pertama mengalahkan wakil dari MTsN 2 Grobogan dan MTsN 1 Purworejo. Sementara saudara kembarnya, Alf Gefira Rahmah memperoleh juara harapan 1. Kakak beradik saudara kembar ini adalah peserta didik kelas 9-I program Islamic Boarding School (IBS).

Pendamping siswa sekaligus pembimbing lomba, Irham Basyir didampingi M. Istajib menyampaikan bahwa prestasi ini meningkat dibanding tahun lalu yang hanya meraih juara kedua tingkat provinsi.

“Alhamdulillah bisa merebut juara pertama, terimakasih kepada semua civitas akademika madrasah atas doa support, dan  dukungannya yang sangat berharga ini. Semoga bisa kembali meraih prestasi terbaik di tingkat nasional,” lanjutnya.

Kepala MTs Negeri 1 Kebumen, Fitriana Aenun menyambut baik prestasi terbaik yang diraih oleh dua wakil Matansa dalam ajang lomba tersebut dan berharap semoga prestasi ini bisa memotivasi teman-teman di Matansa untuk terus berani dan semangat berkompetisi. (Is)

Copyright © 2019 - 2024 MTs NEGERI 1 KEBUMEN