Kebumen_Sabtu, (26/3) telah dilaksanakan pemungutan suara pemilihan
Ketua OSIS MTsN 1 Kebumen periode
2022/2023. Tahap pemungutan dan penghitungan suara menjadi akhir rangkaian proses
pemilihan pengurus OSIS. Sebelumnya telah diadakan seleksi dan penyampaian visi
misi serta dialog terbuka dengan calon terpilih.
Terdapat empat kandidat calon terpilih yaitu, Ariel Ikhfan Saputra
dari kelas 8H, Ahmad Zaini Mukhlis dari kelas 8D, Jiilaan Aqiqah Lusino dari
kelas 8A, dan Afifah Nailal Khusus dari kelas 8C. Masing-masing calon telah berkampanye sehari sebelumnya, menyampaiakan
visi dan misi yang akan diperjuangkan di masa kepengurusannya.
Pemungutan suara dilakukan dengan adil dan jujur dipandu Ketua OSIS
lama, Rafi Ahmad Dani dan pengurus lainnya yang berlangsung mulai
pukul 07.30-10.00 WIB. Panitia pemilihan membawa kotak suara dan kertas berisi
nama-nama calon ketua OSIS ke kelas-kelas agar para siswa bisa mencoblos salah
satu calon tersebut. Cara ini dilakukan untuk mengurangi kerumunan dan memastikan
proses kegiatan belajar mengajar tidak terganggu.
Acara menjadi meriah dan
mendebarkan saat perhitungan secara terbuka yang disaksikan oleh seluruh siswa
MTsN 1 Kebumen. Kegiatan penghitungan dilakukan di lapangan MTsN 1 Kebumen. Hasil
penghitungan dimenangkan oleh Ahmad Zaini Mukhlis dengan total
raihan 429 disusul Ariel Ikhfan Saputra
meraih 236, Afifah Nailal Husna meraih 75, dan Jilaan Ariqoh Lusino meraih 42
suara, serta 10 suara dinyatakan tidak sah.
Dengan hasil ini, Ahmad Zaini
Mukhlis ditetapkan menjadi Ketua OSIS MTsN 1 Kebumen masa bakti 2022/2023
menggantikan Ketua OSIS 2021/2022, Rafi
Achmad Dani. Sedangkan, kandidat terbanyak kedua akan menempati posisi sebagai
Wakil Ketua dan suara terbanyak ketiga dan keempat akan menempati posisi
sebagai sekretaris dan bendahara.
Tim Peliput: Hanifah NH, Anindya KP, Najib MYK , M. Zaenil I. Fotografer: Khalila, Nadya, Nasywa